Ternyata Mendaki Gunung Itu Olahraga Menyehatkan

Para Pendaki Gunung. Sumber : Banyak Gerak/Ananda Wahyu

BANYAK GERAK, Malang – Halo Sobat Gerak! Mendaki gunung ternyata tidak selalu tentang hal yang mistis dan menyeramkan lho. Mendaki gunung juga bisa membuat tubuh kamu sehat dan olahraga yang menyehatkan ini sangat seru dan menyenangkan. Nah berikut beberapa manfaat yang kamu dapatkan ketika mendaki gunung.

1. Mendaki Gunung Bisa Meningkatkan Kapasitas Kerja Jantung dan Paru-Paru

Mendaki gunung termasuk olahraga menyehatkan dan memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Manfaat kesehatan dari mendaki gunung yang pertama adalah dapat meningkatkan kapasitas kerja dari jantung dan paru-paru. Dengan kata lain, mendaki gunung dapat memperkuat jantung dan paru-paru kita. Hal ini disebabkan oleh kegiatan mendaki gunung yang membutuhkan tenaga yang besar, yang akan membentuk kekuatan dari jantung dan paru-paru. Dengan meningkatnya kapasitas kerja dari organ tersebut, maka anda akan memperkecil resiko serangan jantung dan stroke, mengoptimalkan suplai oksigen dan peredaran darah, terhindar dari berbagai macam penyakit.

2. Meningkatkan Stamina dan Daya Tahan Tubuh

Manfaat mendaki gunung juga sangat baik untuk menjaga dan meningkatkan stamina serta daya tahan tubuh kamu. dengan mendaki, maka kamu pastinya membutuhkan stamina dan daya tahan tubuh yang lebih. Sehingga dengan seringnya melakukan pendakian, daya tahan tubuh dan stamina anda akan tetap terjaga, dan malahan semakin meningkat.

Pendaki
Potret salah satu pendaki Gn Buthak. Sumber : Banyak Gerak/Ananda Wahyu

3. Bisa Menjaga Kesehatan Tubuh

Mendaki juga dapat menjaga kesehatan tubuh. Selain karena kapasitas kerja jantung dan paru-paru yang meningkat, serta stamina dan daya tahan tubuh yang terjaga, mendaki gunung juga dapat menjaga kesehatan tubuh. Karena udara yang kamu hirup masih jauh dari racun polusi udara yang ada di daerah perkotaan.

Baca Juga : Pole Dance Olahraga Kardio Kesukaan Artis Indonesia?

4. Memperkuat Otot – Otot Kaki

Tidak dapat dipungkiri kegiatan mendaki yang bisa kamu lakukan secara rutin, pastinya akan memperkuat otot kaki, dan juga dapat berpengaruh pada kekuatan tulang tulang kamu, sehingga mampu memperkecil resiko terkena osteoporosis.

5. Membentuk Mental dan Pikiran yang Kuat dan Sehat

Mendaki juga sangat bermanfaat bagi pembentukan karakter, mental dan pikiran yang kuat serta tegas. Dalam mendaki dibutuhkan keahlian dalam hal pengelolaan insting, dan juga pengelolaan emosi yang baik. Dengan seringnya melakukan kegiatan mendaki, maka pengelolaan insting dan emosi akan terasah dengan baik, dan akan berpengaruh pada mental dan pikiran yang sehat dan kuat.

“Mendaki gunung bisa menjadi cara yang bagus untuk meningkatkan detak jantung dan menggerakkan otot Anda,” kata Stephanie Blozy, MS, pakar ilmu olahraga. Mendaki gunung tidak hanya memberikan Kesehatan bagi tubuh kamu, tapi juga kamu bisa mendapatkan pemandangan yang hanya bisa kamu dapatkan ketika mendaki gunung dan juga olahraga yang menyehatkan. Stephanie berkata, “mendaki gunung menggabungkan bagian terbaik dari berjalan dan berlari.” 

Nah buat kamu sobat gerak yang baru pertama kali ingin mencoba untuk mendaki gunung, ada baiknya kamu melakukan persiapan yang matang dan mengajak teman yang sudah berpengalaman dalam dunia pendakian. “Hal yang harus kamu persiapkan sebelum melakukan pendakian adalah olahraga yang cukup agar saat mendaki ototmu tidak kaget dan menghindari kram” ujar Hermawan.

Penulis : Ananda Wahyu

Ananda Wahyu
Ananda Wahyu
Articles: 18

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *